ikatlah ilmu dengan menuliskannya

Saturday, April 9, 2016

Membuat Animasi Sederhana

10:00 AM Posted by Unknown , , No comments
Gambar 1 - Animasi Sederhana
Menurut Ibiz Fernandes dalam bukunya "Macromedia Flash Animation & Cartooning: A creative Guide", animasi definisikan sebagai berikut :
“Animation is the process of recording and playing back a sequence of stills to achieve the illusion of continues motion” 
Yang artinya kurang lebih adalah :
“Animasi adalah sebuah proses merekam dan memainkan kembali serangkaian gambar statis untuk mendapatkan sebuah ilusi pergerakan.”
(Ibiz Fernandez McGraw- Hill/Osborn, California, 2002)

Dari sedikit pembahasan diatas penulis akan memberikan langkah-langkah bagaimana cara membuat animasi sederhana. Dalam tutorial kali ini penulis menggambungkan hasil pembuatan karakter diri (Avatar) yang di buat dengan CorelDraw yang nantinya dibuat animasi sederhana dengan menggunakan Adobe Photoshop.

Dari sini penulis akan menjelaskan langkah-langkahnya :
  1. Khusus untuk pembuatan animasi, siapkan canvas dengan bentuk persegi dengan ukuran yang tidak terlalu besar, penulis mengatur ukuran 500x500 Pixel. Lalu aktifkan workspace animation dengan memilih menu Window > Workspace > Motion (Penulis menggunakan Adobe Photoshop CC 2015). Maka akan muncul Window Timeline, pilih Create Frame Animation pada Combo Box Pilihannya.
  2. Langkah pertama duplicate background dan jumlah frame dengan pengaturan delay yang disesuaikan (Penulis mengatur delay = 0,5 Seconds dengan Looping = Forever). Dan atur Visible Layer sesuai masing-masing layer agar berbeda satu dengan yang lain.
    Gambar 2 - Background & Frame
  3. Pada frame 1 sisipkan gambar yang akan menjadi gambar awal animasi.
    Gambar 3 - First Frame
  4. Pada tahap selanjutnya penulis melakukan proses terpisah untuk menseleksi gambar yang nantinya jadi transisi animasi dan penimpahan layer agar terlihat konsisten dan rapih.
    Gambar 4 - Selection Layer
  5. Tahap selanjutnya adalah proses mengatur transisi gambar di masing-masing frame. Kunci pada tahap ini adalah pengaturan Visible Layer, Order Layer, dan dimana transisi gambar yang harus berbeda di setiap frame-nya.
    Gambar 5 - Animating
  6. Dengan tombol Play di Window Timeline kita bisa mem-Preview animasi yang kita buat.
  7. Untuk menyimpannya gunakan menu Save for Web (Legacy) (Alt + Ctrl + Shift + S). Simpan gambar dengan format GIF, dan Selesai.
    Gambar 6 - Hasil

    Sekian langkah-langkah membuat animasi sederhana, mudah-mudahan dapat bermanfaat.

0 comments: